by
matapena
di
3:22 PM
Friday, December 08, 2006
Dalam rangka menindaklanjuti pembentukan komunitas Matapena di beberapa rayon pesantren, Rabu, 15 November 2006, redaktur Matapena dibantu Zaki, Mahbub, dan Pijer coba menggodok program workshop selama proses pendampingan komunitas. Paling tidak ada lima point yang kita tuju dengan pengadaan workshop ini:
1. Memberikan manfaat praktis kepada para anggota dalam tulis-menulis.
2. Menyuport lahirnya penulis untuk naskah-naskah novel pop pesantren.
3. Menciptakan ruang dialog antara anggota dan penulis buku Matapena.
4. Menciptakan ruang pertukaran informasi seputar buku-buku Matapena dan komunitas.
5. Menjaga intensitas pertemuan dan loyalitas anggota terhadap komunitas.
Setelah proses pendaftaran, anggota berhak mengikuti workshop penulisan, spesifikasi nulis novel, yang dibagi dalam tiga tingkat: 1) dasar, 2) menengah, 3) lanjut. Setiap workshop disempurnakan dengan praktik yang dijadwalkan untuk bulan-bulan berikutnya, sesuai target masing-masing tingkat. Rentang waktu dari pendaftaran, verifikasi data, pembuatan PIN anggota, workshop I, II, III, dan wisuda direncanakan selama 12 bulan atau satu tahun.
"Hm, ada wisuda juga to?"
"Yup. Tapi bukan dengan skripsi atau tesis atau disertasi. Melainkan novel pop pesantren." "Amiiin. Amiiin. Amiiin."
Label:
PERTEMUAN
0 komentar:
Post a Comment