Wednesday, March 05, 2008

Catatan dari Bilik Santri

Wednesday, March 05, 2008

Judul: Menjadi Bidadari
Penulis: FKJS Pesantren Langitan
Tebal: vi + 192 halaman
Cetakan 1: Maret 2008


Aku dan ayah bangga dengan Lia. Ia tak hanya cantik dan cerdas, tapi juga rajin beribadah. Setiap sepertiga malam, ia membangunkan aku dan ayah untuk tahajud, sementara ia sendiri telah usai menunaikannya. Lia juga sosok yang bertekad baja. Bila punya keinginan, apa pun akan ia lakukan. Tak bisa dicegah. Seperti roket, sekali menyala ia akan terus terbang hingga satelit sukses mengorbit. She must go on! Tapi, suatu ketika aku dan ayah dibuatnya berselimut misteri. Lia menyampaikan sesuatu yang fantastik dan khayali bagi kami. “Ayah, Lia pingin jadi bidadari …,” ucapnya lembut tapi serius.

Ayah tak langsung menjawab. Sepertiku, ayah pasti sedang coba mencerna ucapannya. Aku dan ayah memang tak perlu memaksa Lia untuk mengungkap segala sirri yang ia cipta. Tanpa diminta, satu waktu ia pasti menyingkap tirai, bercerita panjang, mengungkap sejarah perjalanan sebuah asa. Menjadi bidadari.

Seperti Menjadi Bidadari, ke-13 cerita pendek dalam buku ini juga siap menuturkan misteri lain dari bilik-bilik santri.

3 komentar:

Anonymous said...

....???

sahal said...

keren broooo

DUNIA PARENTING said...

aku teringat dulu, novel ku kerazia, lum sempet selesai bacanya,,,

aku baru baca beberapa saja bagian yang paling depan,, baru setengah,,
sekarang entah kemana,,,
aku lum sempet belinya,,,,