Friday, September 21, 2012

GSM: Gerakan Santri Menulis

Friday, September 21, 2012
Apa kabar, Sahabat Pena Komunitas Matapena?
Semoga kebahagiaan dan keselamatan senantiasa dikuruniakan Allah kepada kita semua... Amien. Begini, sebagai admin, kali ini saya akan menginformasikan kepada Sahabat-sahabat sekalian bahwasanya pada pertengahan bulan syawal kemaren, Tim Fasilitator Komunitas Matapena (Restu RA, Peppi al-Ikhtiqom, dan Muhammad Mahrus) syawalan sekaligus workshop creative writing di bangkalan Madura. tepatnya di MA Raudlatul Ulum Tamansari Kec. Ghalis Bangkalan Madura.
Acaranya berlangsung cuma sehari, dari pukul 09.00-17.00 WIB. Ada sekitar 52 siswa-siswi dari beberapa sekolah yang turut berpartisipasi dalam workshop tersebut. Antara lain dari MA dan MTs Raudlatul Ulum sendiri (selaku tuan rumah), MA Al-Jaly (Blega, beberapa kawan sering menyebutnya "Belgia"-nya Madura) dan MA Darussalam (Pakong, Ghalis).
Nah, bagi kalian yang ingin kenal tentang mereka, atau tentang salah satu dari mereka, silakan lihat tulisan-tulisan sederhananya di http://komunitasmatapena.com/index.php?option=com_content&view=category&id=17&Itemid=305 dan silakan berikan tanggapan kepada mereka secara langsung. Katakanlah semacam salam kenal untuk saling berbagi.
Dalam pelaksanaannya, syawalan dan workshop ini diberi tema Gerakan Santri Mennulis (GSM) oleh penyelenggaranya, Madura Migrant Care (MMC). Yah... Barangkali karena Bangkalan memang salah satu kota di Madura yang sangat kuat tradisi santrinya. Tentu seperti halnya kota-kota santri lain. Sementara, akses mereka untuk mendapatkan ruang berkarya masih "terbatas". Jadi, GSM memang butuh untuk disupport demi kemajuan pendidikan anak bangsa secara umum.
Baik, Sahabat... itu aja dulu yang saya kabarkan. Tetap semangat dan berkarya. Juga, ditunggu saran dan kritiknya.[MF]

Salam SANTRI INDONESIA MENULIS

Admin,

4 komentar